
MANSEL– Pasca dibangunnya tambatan perahu Yaimeki, saat ini Dinas Perhubungan (Dishub) Mansel akan membangun agen premium dan minyak solar (APMS) si wilayah itu.
Pembangunan AMPS itu dimaksudkan untuk memberikan kemudahan akses BBM oleh nelayan yang berasal dari Kampung Kaprus dan Pulau Rumberpon.
Hal itu disampaikan Kepala Dishub Mansel, Gagarin Moniaga kepada wartawan belum lama ini.
“Tambatan perahu sudah kita bangun sebagai tempat sandarnya perahu jonson penyeberangan warga, baik itu untuk nelayan maupun warga lainnya dari Kampung Kaprus dan Pulau Rumberpon. Kami juga berencana menyediakan AMPS di sana agar masyarakat mudah menjangkaunya,” ujarnya.
Mantan Kepala Bandara Kaimana ini lebih lanjut mengatakan, selain untuk kebutuhan Nelayan, BBM tersebut juga untuk kebutuhan kendaraan roda dua maupun roda empat yang melintas dari Bintuni ke Ransiki atau sebaliknya.
Letaknya yang cukup jauh dari pemukiman atau pengecer maka BBM yang kami sedikan nanti di sana, yang diperbolehkan bagi pengguna kendaraan roda dua maupun empat. Termasuk bagi warga yang hendak berwisata ke sana, mereka boleh membelinya,” ujarnya.
Langkah ini lanjut dia, dirinya merencanakan hanya untuk membantu akses untuk masyarakat.
“Mudah-mudahan tahun 2020 sudah mulai kami bangun gudangnya di sana, dekat tambatan perahu Yaimeki di Gunung Botak,” tukasnya. Langkah ini sebagai inovasi utama untuk menggenjot pendapat asli daerah (PAD).[MDR/R1]