
MANSEL– Guna menunjang pelayanan kesehatan yang maskimal, tahun ini Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari Selatan (Mansel), akan membeli dua unit mobil ambulance dan satu unit mobil yang akan dipergunakan untuk kegiatan promosi kesehatan (Promkes), yang bersumber dari DAK 2020.
Sekretaris Dinkes Mansel, Yohanis Karabui, saat dikonfirmasi wartawan di Kantor Bupati Mansel di Ransiki, mengaku, dua ambulance itu akan diserahkan ke Puskesmas Dataran Isim dan Puskesmas Tahota.
Sementara mobil dinas Pormkes akan ditempatkan di Dinas Kesehatan untuk melakukan kegiatan Promkes.
Sekedar diketahui, seperti diberitakan media ini sebelumnya, tahun ini juga Pemerintahan Daerah Manokwari Selatan menggunakan APBD 2020, juga akan mengadakan dua unit mobil yaitu satu unit Ambulance dan satu unit mobil lagi dipergunakan untuk mengangkut para medis.(MDR/R1)